Kunjungan Tim SAMADE Jambi ke PPKS Marihat

Assalamu'alaikum...
Selamat datang kembali, para petani sawit mandiri yang luar biasa. Semoga kesuksesan senantiasa melingkupi kita. Aamiin...

Sudah lama sekali saya ndak posting lagi. Kali ini saya akan cerita tentang kunjungan tim Koordinator Benih Unggul SAMADE DPW Jambi ke Sumatera Utara. Tujuan utamanya waktu itu adalah ke kantor Produksi Kecambah Lonsum di Perdagangan, Simalungun, Sumatera Utara untuk mengambil kecambah pesanan teman-teman petani di Jambi.

Begitu mendengar rencana SAMADE Jambi ke Sumbio Lonsum, sahabat tim Koordinator Benih Unggul SAMADE Jambi, bapak Arsad Taher Harahap, Koordinator PROWITRA Area Jambi yang sekarang bertugas di wilayah Lampung pun tidak tinggal diam. Beliau meminta tim SAMADE Jambi untuk mampir ke PPKS Unit Usaha Marihat. Akhirnya tim pun sepakat untuk mampir.

Ahad, Tanggal 15 Maret tim SAMADE Jambi berangkat, Senin tanggal 16 Maret siang sampai di Siantar. Pak Arsad Taher Harahap sudah menunggu di singgasana beliau di area Pohon Induk PPKS Marihat. Tim diajak makan siang, kemudian diantar ke Mess untuk mandi dan istirahat.
Sudah ditunggu pak Arsyad di Gubuk Pohon Induk PPKS
Setelah istirahat, tim pun diajak ke kantor untuk berjalan-jalan ke tempat produksi kecambah unggul PPKS Medan yang mayoritas masih diproduksi di Marihat. Sebelum berkeliling, tim ternyata sudah ditunggu oleh pimpinan PPKS Unit Usaha Marihat, Bapak Agus Suyanto, yang dikenal dengan Dokter Sawit. Bercengkrama, bercerita tentang PPKS, Dokter Sawit, warga tebo yang ke marihat naik motor dengan istri dan anaknya, dan lain sebagainya sambil ngopi siang. Setelah bercengkrama dengan sang profesor, kami pun dipersilahkan melihat proses produksi kecambah.
Kopdar dengan Dokter Sawit, Pimpinan PPKS Marihat

Tim SAMADE didampingi langsung oleh kepala bagian produksi kecambah, opung Darwin Sihombing. Diperlihatkan sejak tandan, pengupasan, penirisan, sortasi, taging, proses pembukaan dormansi, sampai tahap seleksi kecambah. Semua dapat diakses oleh Tim SAMADE dengan leluasa. Puas melihat proses produksi, Tim SAMADE pun diajak mampir ke kantor opung Sihombing. Hari itu ditutup dengan foto-foto di area kantor Marihat. Hehehe...
Melihat proses produksi benih Unggul PPKS Medan

Malam harinya, sesudah makan malam, Tim SAMADE diajak ke kota Pematangsiantar. Ngopi malam di Cafe Massa Kok Tong. Menikmati Mie Gomak, Spaghetti ala Medan yang berbahan Mie lidi khas Medan. Suasana kekeluargaan sungguh terasa. Memang, SAMADE dan PPKS Medan memiliki hubungan yang sangat baik, sejak sebelum deklarasi/pengukuhan DPP SAMADE. Selesai santai malam, tim pun istirahat, karena esok hari masih ada agenda.
Bak keluarga. Ngopi di Kok Tong

Keesokan hari sesudah sarapan dan ngopi, tim SAMADE pun kembali ke Kantor PPKS Marihat untuk mengambil kecambah pesanan sebagian teman-teman SAMADE Jambi, sekalian pamit. Di kantor, tim disambut pak Arsad. Tim pun tak bisa menolak saat dipesankan kopi di kantin. Selesai urusan kecambah, melihat kakek moyang sawit Indonesia (Eleais Oleifera), dari Afrika, tim pun pamit untuk melanjutkan perjalanan ke Perdagangan, tempat produksi benih unggul Bah Lias Research Station (BLRS), PT. PP. London Sumatra Indonesia.
Di depan kantor PPKS Unit Usaha Marihat

Demikianlah, Kunjungan Tim Koordinator Benih Unggul SAMADE DPW Jambi ke PPKS Marihat pun berakhir. Semoga membawa kebaikan untuk semua pihak.

Salam petani mandiri... Salam SAMADE Jaya...

Ulasan