Varietas Unggul DxP Simalungun PPKS Medan

Assalamu'alaikum...
Selamat datang lagi, sobat tani mandiri...
Pada posting kali ini saya akan bahas Varietas DxP Simalungun yang di tahun 2017 ini termasuk banyak diminati para petani. Langsung saja ya...

Varietas DxP Simalungun merupakan hasil perbaikan dan rekombinasi dari tetua-tetua terbaik pada program pemuliaan Reciprocal Recurrent Selection (RRS) Siklus pertama. Sebagai material induk digunakan dura-dura deli terbaik, sedangkan untuk tetua bapak digunakan Pisifera keturunan SP540 murni. Varietas DxP Simalungun dirilis pada 14 Februari 2003 berdasarkan surat keputusan Menteri Pertanian No. 137/Kpts/TP.240/2/2003.
DxP Simalungun tinggi rendemen
Spesifikasi Varietas DxP Simalungun PPKS Medan

Fisik
Secara fisik, karakter Varietas DxP Simalungun adalah :

  • Pelepah pendek (5,4 meter)
  • Pertambahan meninggi 75-80 cm /tahun
  • Pelepah lunak dan berwarna hijau

Produktivitas

  • Rerata jumlah tandan : 13 tandan/pohon/tahun
  • Rerata Berat Tandan : 19,2 kg/tandan
  • Potensi TBS : 33 ton/ha/tahun
  • Potensi CPO+PKO : 9,4 ton/ha/tahun

Adaptasi
Sebagaimana turunan SP540 yang lain, Varietas DxP Simalungun juga memiliki daya adaptasi yang luas, sehingga sangat cocok ditanam di tipe lahan apapun, baik datar maupun bergelombang.
Spesifikasi Varietas DxP Simalungun

Yah... Itu tadi sedikit ulasan tentang Varietas DxP Simalungun PPKS Medan yang di tahun 2017 termasuk banyak dicari para planter karena gambar Kebun dari salah satu teman petani di SUMSEL yang sangat bagus. Selain itu juga karena identik dengan doubleton alias tunas kembar pada klatak kecambah nya.
DxP Simalungun. ±7 tahun. Joni Satya, SUMSEL.

Semoga ulasan singkat saya tersebut bisa menambah pengetahuan kita tentang Varietas unggul kelapa sawit dan menambah opsi kita dalam menentukan pilihan investasi di dunia Perkebunan Kelapa Sawit.

Salam tani cerdas. SAMADE Jaya...
Wassalamualaikum...

Ulasan

  1. Lanjutkan mas Ulsan tentang perkelapa sawitan. Biar kita beetambah ilmu.

    BalasPadam
  2. Saya perhatikan sawit pelepah pendek ini merugikan PETANI dan menguntungkan pabrik rendemen tinggi, tetapi buah nya kecil kecil.

    BalasPadam

Catat Ulasan

Berkomentar lah dengan baik. Gunakan kata-kata yg tidak berbau SARA, kekerasan dan pornografi. Hindari pelampiran link-link yang tidak penting.
Terimakasih... 😊